Adapun kelebihan plugin tersebut adalah sebagai berikut ini.
1. Gratis tidak berbayar dan tanpa biaya perpanjangan.
2. Fiturnya dapat membantu untuk pembuatan kuis, survey dan polling.
3. Bagi yang mengikuti kuis tipe muliple chooise dapat melihat review dan score nilai hasil pekerjaannya secara langsung.
4. Bagi pembuat kuis (pemilik blog/website) akan mendapat laporan hasil pekerjaan tersebut secara otomatis ke email.
5. Soal bisa ditampilkan secara acak dengan jumlah soal yang bisa diatur sendiri. Sehingga memungkinkan setiap pengguna menjawab soal yang berbeda.
6. Sangat meringankan tugas guru karena tidak perlu lagi mengoreksi tumpukan kertas tugas.
7. Ramah lingkungan karena tidak perlu kertas tugas lagi bagi murid-murid di sekolah.
8. Dapat kita tentukan nilai dari tiap soal sesuai bobot soalnya.
9. Peluang besar untuk membangun media pembelajaran berbasis web yang murah dan cerdas.
Adapun cara instalasi plugin tersebut adalah sebagai berikut ini:
1. Di dashboard wordpress Anda silakan pilih add new plugin
2. Masukkan nama plugin yaitu WP Survey And Quiz Tool
3. Pilih install
4. Pilih active
5. Selanjutnya Anda bisa membuat kuis, survey maupun polling.
Saya sendiri telah mencoba untuk mengembangkan media pembelajaran menggunakan plugin ini. Soal online yang saya buat dapat Anda cek disini atau disini. Untuk pengembangan dan modifikasi plugin silakan Anda bereksperimen sendiri. Silakan bagikan pengalaman Anda di kolom komentar. Wow! sekali lagi kita bisa “xlangkah lebih maju” bersama internet.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar